Selasa, 02 Februari 2010

Shortcut Key Pada Ribbon Interface

Mungkin informasi ini sudah agak telat. Tapi saya pikir banyak pengguna autocad yang belum mengetahuinya. Karena banyak pengguna autocad yang command line oriented, dan melupakan shortcut lainnya. Terus-terang saya menemukannya secara tidak sengaja. Cobalah buka aplikasi Autodesk anda, entah Revit, Inventor, atau AutoCAD. Hanya saja, pastikan bahwa anda menggunakan ribbon interface. Jika anda menggunakan AutoCAD, jangan gunakan workspace AutoCAD Classic.

Coba tekan [ALT]. Biarkan beberapa saat. Anda akan melihat angka pada quick access toolbar, dan huruf pada ribbon tab. Jika anda menebak itu huruf dan angka yang dapat digunakan sebagai shortcut, anda benar.

AutoCAD 2010 Ribbon

Tekan huruf [H] untuk mengaktifkan tab Home. Atau anda dapat bereksperimen dengan huruf lain yang tertera. Selanjutnya mungkin akan tampak sedikit mengerikan. Banyak huruf yang terbilang cukup rapat ditampilkan di sini. Namun jika anda sudah hapal, rasanya tidak akan tampak semengerikan pada awalnya :) Shortcut akan selalu lebih produktif daripada menggunakan mouse jika anda sudah hapal. Mengingatnya yang agak berat.

Each Tool Key In

Pengguna AutoCAD senior yang sudah ngelotok menggunakan command line mungkin tidak akan terlalu menghargainya. Saya juga tidak terlalu suka menggunakannya di AutoCAD. Namun bagi yang belum terlalu familiar dengan command line, setidaknya anda tahu ada cara lain. Dan mungkin lebih mudah diingat, karena hurufnya muncul di ribbon.

Tapi saya menyukainya di Revit. Meski Revit dulu juga punya shortcut key sebelum adanya ribbon interface, shortcut ini terasa lebih komplit. Dulu tidak semua tool punya shortcut!

Revit Architecture 2010 Ribbon

Sebagai catatan tambahan, shortcut seperti ini juga berlaku untuk aplikasi Microsoft Office: Word, Excel, dan sebagainya. Artinya jika kita memfamiliarkan diri dengan ribbon, maka tidak akan terlalu kagok saat menggunakan aplikasi lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar